KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Adanya pelonggaran ketentuan mudik pada hari raya Idul Fitri 2022 dinilai memberi angin segar bagi prospek ekonomi Indonesia di kuartal II-2022. Kepala ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual memperkirakan, mudik pada tahun ini akan menyumbang sekitar 0,2% hingga 0,3% terhadap pertumbuhan ekonomi baik di kuartal II-2022 maupun untuk keseluruhan tahun 2022. “Dengan adanya mudik, berarti ada hilir mudik masyarakat dari satu daerah ke daerah lain. Ini kemudian akan memberikan dampak terhadap perekonomian di daerah-daerah. Juga dari sisi konsumsi,” tutur David kepada Kontan.co.id, Rabu (27/4).
Ekonom: Mudik Lebaran Jadi Sumbangan Positif bagi PDB Kuartal II-2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Adanya pelonggaran ketentuan mudik pada hari raya Idul Fitri 2022 dinilai memberi angin segar bagi prospek ekonomi Indonesia di kuartal II-2022. Kepala ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual memperkirakan, mudik pada tahun ini akan menyumbang sekitar 0,2% hingga 0,3% terhadap pertumbuhan ekonomi baik di kuartal II-2022 maupun untuk keseluruhan tahun 2022. “Dengan adanya mudik, berarti ada hilir mudik masyarakat dari satu daerah ke daerah lain. Ini kemudian akan memberikan dampak terhadap perekonomian di daerah-daerah. Juga dari sisi konsumsi,” tutur David kepada Kontan.co.id, Rabu (27/4).