KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah masih melemah, hampir menembus level Rp 15.000 per dollar AS. Pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (5/9) rupiah di pasar spot, ada di level Rp 14.950 per dollar AS, stagnan dibanding penutupan pada hari sebelumnya. Meski demikian, menurut sejumlah ekonom, persoalan pelemahan nilai tukar rupiah bukan hanya pada levelnya saja. Namun, ada hal lainnya seperti besaran depresiasinya hingga sejauh mana pergerakan rupiah bisa diproyeksi. Ekonom Universitas Atmajaya Agustinus Prasetyantoko menjelaskan, isu besaran depresiasi rupiah lebih penting ketimbang levelnya. Menurutnya, meski hampir menyentuh Rp 15.000 per dollar AS, besaran depresiasi rupiah sejak awal tahun masih di bawah 10%.
Ekonom: Rupiah bukan sekadar persoalan di level berapa
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah masih melemah, hampir menembus level Rp 15.000 per dollar AS. Pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (5/9) rupiah di pasar spot, ada di level Rp 14.950 per dollar AS, stagnan dibanding penutupan pada hari sebelumnya. Meski demikian, menurut sejumlah ekonom, persoalan pelemahan nilai tukar rupiah bukan hanya pada levelnya saja. Namun, ada hal lainnya seperti besaran depresiasinya hingga sejauh mana pergerakan rupiah bisa diproyeksi. Ekonom Universitas Atmajaya Agustinus Prasetyantoko menjelaskan, isu besaran depresiasi rupiah lebih penting ketimbang levelnya. Menurutnya, meski hampir menyentuh Rp 15.000 per dollar AS, besaran depresiasi rupiah sejak awal tahun masih di bawah 10%.