KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) mencatat aliran dana asing yang masuk ke pasar domestik hingga pekan mencapai Rp 90 triliun. Dengan jumlah itu, BI optimistis cadangan devisa (cadev) pada Maret akan meningkat signifikan. Namun proyeksi tersebut justru berbeda dengan proyeksi ekonom. Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih misalnya menilai, dana yang masuk tersebut malah terhitung lebih kecil. Karena itu, ia memproyeksikan jumlah cadev pada Maret hanya naik sekitar US$ 300 juta - US$ 500 juta saja. Rendahnya proyeksi kenaikan cadev tersebut didasarkan pada proyeksi Lana bahwa aliran dana asing yang mengucur tak terlalu deras. Bila mengacu pada proyeksi tersebut, maka cadev pada Maret ini hanya ada dikisaran US$ 123,6 miliar - US$ 123,8 miliar. Sebab pada Februari lalu, nilai cadev sebesar US$ 123,3 miliar.
Ekonom Samuel Aset Manajemen proyeksikan cadev hanya tumbuh sekitar US$ 500 juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) mencatat aliran dana asing yang masuk ke pasar domestik hingga pekan mencapai Rp 90 triliun. Dengan jumlah itu, BI optimistis cadangan devisa (cadev) pada Maret akan meningkat signifikan. Namun proyeksi tersebut justru berbeda dengan proyeksi ekonom. Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih misalnya menilai, dana yang masuk tersebut malah terhitung lebih kecil. Karena itu, ia memproyeksikan jumlah cadev pada Maret hanya naik sekitar US$ 300 juta - US$ 500 juta saja. Rendahnya proyeksi kenaikan cadev tersebut didasarkan pada proyeksi Lana bahwa aliran dana asing yang mengucur tak terlalu deras. Bila mengacu pada proyeksi tersebut, maka cadev pada Maret ini hanya ada dikisaran US$ 123,6 miliar - US$ 123,8 miliar. Sebab pada Februari lalu, nilai cadev sebesar US$ 123,3 miliar.