KONTAN.CO.ID - JAKARTA.Badan Pusat Statistik (BPS) akan melaporkan data inflasi bulanan periode Juli 2019. Kepala Ekonom UOB Indonesia Enrico Tanuwidjaja meramal pencapaian inflasi bulan ini bertengger di level 3,3% year on year (yoy). Lebih lanjut Enrico bilang bulan Juli nampak lebih stabil ketimbang bulan lalu. Sebab, dampak kenaikan harga saat Ramadan dan Idul Fitri terasa meredam. Sehingga jika merujuk pada target inflasi Bank Indonesia (BI) sampai akhir tahun 2019, proyeksi Enrico masih berada di ambang tengah. Sebelumnya, BI mematok inflasi sampai dengan akhir tahun di level 3,5% plus-minus 1%.
Ekonom UOB meramal inflasi Juli sebesar 3,3%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA.Badan Pusat Statistik (BPS) akan melaporkan data inflasi bulanan periode Juli 2019. Kepala Ekonom UOB Indonesia Enrico Tanuwidjaja meramal pencapaian inflasi bulan ini bertengger di level 3,3% year on year (yoy). Lebih lanjut Enrico bilang bulan Juli nampak lebih stabil ketimbang bulan lalu. Sebab, dampak kenaikan harga saat Ramadan dan Idul Fitri terasa meredam. Sehingga jika merujuk pada target inflasi Bank Indonesia (BI) sampai akhir tahun 2019, proyeksi Enrico masih berada di ambang tengah. Sebelumnya, BI mematok inflasi sampai dengan akhir tahun di level 3,5% plus-minus 1%.