BEIJING. Hasil sensus penduduk China akhir 2010 mencatat, jumlah penduduk negeri tirai bambu itu mencapai 1,34 miliar jiwa. Jumlah penduduk berusia 60 tahun ke atas terekam meningkat pesat. Jumlah penduduk berusia tua itu kini mencapai 13,3% atau naik 3% sejak tahun 2000. Selain itu, sensus menunjukkan hampir separuh penduduk China kini tinggal di perkotaan. Meski hasil sensus menunjukkan angka penduduk yang luar biasa besar, namun pertumbuhan penduduk China kini lebih lambat dibanding di masa lalu. Kondisi ini akan mempengaruhi perekonomian negeri yang berbasis di Beijing itu, karena angka pekerja potensial terutama di daerah pedesaan bisa menurun. Sensus juga mencatat, proporsi penduduk China usia 14 tahun atau lebih muda sebanyak 16,6% menurun 6,29% dari sensus terakhir 10 tahun lalu.
Ekonomi China mendatang terancam oleh naiknya jumlah lansia
BEIJING. Hasil sensus penduduk China akhir 2010 mencatat, jumlah penduduk negeri tirai bambu itu mencapai 1,34 miliar jiwa. Jumlah penduduk berusia 60 tahun ke atas terekam meningkat pesat. Jumlah penduduk berusia tua itu kini mencapai 13,3% atau naik 3% sejak tahun 2000. Selain itu, sensus menunjukkan hampir separuh penduduk China kini tinggal di perkotaan. Meski hasil sensus menunjukkan angka penduduk yang luar biasa besar, namun pertumbuhan penduduk China kini lebih lambat dibanding di masa lalu. Kondisi ini akan mempengaruhi perekonomian negeri yang berbasis di Beijing itu, karena angka pekerja potensial terutama di daerah pedesaan bisa menurun. Sensus juga mencatat, proporsi penduduk China usia 14 tahun atau lebih muda sebanyak 16,6% menurun 6,29% dari sensus terakhir 10 tahun lalu.