LONDON. Ekonomi Inggris ke depan diperkirakan terus berkontraksi menurun. Begitulah gambaran dari hasil survey Indeks Pembelian para Manager atau Purchasing Managers Index (PMI) pada industri manufaktur yang dikeluarkan oleh Markit hari ini (1/8) di Inggris. Hasil survei terbaru menunjukkan PMI di level 45.4, lebih rendah dari bulan Juli lalu sebesar 48,4. Juga lebih rendah dari proyeksi para analis yang sebelumnya yakin di kisaran 48,6. Catatan Markit, level 45,4 merupakan terendah dalam 38 bulan atau sejak Juli 2009. Penurunan terjadi karena produksi dan pesanan baru turun tajam selama bulan Juli karena perusahaan menghadapi pelemahan permintaan dari domestik dan pasar ekspor. Penurunan produksi merupakan yang terbesar selama 40 bulan, baik di sektor barang setengah jadi dan barang modal . Sebaliknya, output naik sedikit pada produsen barang konsumen.
Ekonomi Inggris diperkirakan kian melemah
LONDON. Ekonomi Inggris ke depan diperkirakan terus berkontraksi menurun. Begitulah gambaran dari hasil survey Indeks Pembelian para Manager atau Purchasing Managers Index (PMI) pada industri manufaktur yang dikeluarkan oleh Markit hari ini (1/8) di Inggris. Hasil survei terbaru menunjukkan PMI di level 45.4, lebih rendah dari bulan Juli lalu sebesar 48,4. Juga lebih rendah dari proyeksi para analis yang sebelumnya yakin di kisaran 48,6. Catatan Markit, level 45,4 merupakan terendah dalam 38 bulan atau sejak Juli 2009. Penurunan terjadi karena produksi dan pesanan baru turun tajam selama bulan Juli karena perusahaan menghadapi pelemahan permintaan dari domestik dan pasar ekspor. Penurunan produksi merupakan yang terbesar selama 40 bulan, baik di sektor barang setengah jadi dan barang modal . Sebaliknya, output naik sedikit pada produsen barang konsumen.