KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia optimistis pemulihan ekonomi di tahun ini akan membuat perusahaan lebih gencar menerbitkan surat utang meski ada tantangan dari kenaikan suku bunga acuan. Pefindo mencatat disepanjang 2021 jumlah emisi surat utang korporasi yang terbit mencapai Rp 113 triliun. Angka tersebut naik 17% secara year on year (yoy). Kepala Divisi Pemeringkatan Korporasi Pefindo Niken Indriarsih memproyeksikan penerbitan surat utang korporasi di tahun ini bisa lebih tinggi dari tahun lalu. Sentimen positif datang dari capaian pertumbuhan ekonomi di kuartal IV-2021 yang melesat ke 5,02% yoy.
Ekonomi Membaik, Pefindo Optimistis Soal Pertumbuhan Penerbitan Obligasi Korporasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia optimistis pemulihan ekonomi di tahun ini akan membuat perusahaan lebih gencar menerbitkan surat utang meski ada tantangan dari kenaikan suku bunga acuan. Pefindo mencatat disepanjang 2021 jumlah emisi surat utang korporasi yang terbit mencapai Rp 113 triliun. Angka tersebut naik 17% secara year on year (yoy). Kepala Divisi Pemeringkatan Korporasi Pefindo Niken Indriarsih memproyeksikan penerbitan surat utang korporasi di tahun ini bisa lebih tinggi dari tahun lalu. Sentimen positif datang dari capaian pertumbuhan ekonomi di kuartal IV-2021 yang melesat ke 5,02% yoy.