JAKARTA. PT PLN (Persero) mengangkat Rionald Silaban untuk masuk dalam dewan komisaris berdasarkan surat keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bernomor SK-41/MBU/02/2017 tertanggal 28 Februari 2017."Dengan ini disampaikan RUPS mengukuhkan pengangkatan yang bersangkutan sejak 28 Februari 2017," kata Sekretaris Perusahaan PLN, Bambang Dwiyanto, dalam keterbukaan informasi, Jumat (3/3/2017).Dengan demikian, susunan dewan komisaris terdiri dari Plt Komisaris Utama Hasan Bisri, Komisaris Independen Oegroseno dan Darmono, serta jajaran komisaris yang terdiri atas Harry Susetyo Nugroho, Jarman, Budiman, Aloysius Kiik Ro, dan Rionald Silaban.
Eks pejabat Bank Dunia jadi komisaris PLN
JAKARTA. PT PLN (Persero) mengangkat Rionald Silaban untuk masuk dalam dewan komisaris berdasarkan surat keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bernomor SK-41/MBU/02/2017 tertanggal 28 Februari 2017."Dengan ini disampaikan RUPS mengukuhkan pengangkatan yang bersangkutan sejak 28 Februari 2017," kata Sekretaris Perusahaan PLN, Bambang Dwiyanto, dalam keterbukaan informasi, Jumat (3/3/2017).Dengan demikian, susunan dewan komisaris terdiri dari Plt Komisaris Utama Hasan Bisri, Komisaris Independen Oegroseno dan Darmono, serta jajaran komisaris yang terdiri atas Harry Susetyo Nugroho, Jarman, Budiman, Aloysius Kiik Ro, dan Rionald Silaban.