Eks Vokalis Naif, David Bayu Keluarkan Album Solo Perdana: Di Dalam Jiwa



MOMSMONEY.ID - Akhir September 2022 lalu, eks vokalis Naif, David Bayu mengeluarkan album solo perdana berjudul Di Dalam Jiwa. David mengeluarkan 8 lagu dengan video klip single berjudul Deritaku

Jika Anda rindu dengan musik ala Naif sebelum band ini bubar, tak ada salahnya untuk menikmati album solo perdana David Bayu ini. Tentu, dengan unsur-unsur baru ala David Bayu.

Misalnya, musik gitar yang dijadikan highlight pada lagu berjudul Mana. Namun tetap saja, ciri khas suara David Bayu di album solo perdana berjudul Di Dalam Jiwa membawa memori kita pada masa Naif. 


Baca Juga: Hanya 45 Hari, Ini Fakta Pengunduran Diri Perdana Menteri Inggris Liz Truss

Menariknya lagi, di video klip Deritaku, salah satu lagu di album solo perdana Di Dalam Jiwa, David Bayu membawa seluruh keluarganya untuk menggarap project ini.

Dalam video klip Deritaku, anak pertamanya, Audrey Davis beradu akting dengan Jefri Nichol sebagai pemeran utama. 

Di balik layar, anak keduany,a Jason Davis sebagai pembuat storyboard dan penganggungjawab tim artistik. Kemudian, David Bayu bersama istrinya, Sheila Delila berperan sebagai eksekutif produser. 

Selain itu, dalam lagu Deritaku, David Bayu menggandeng Vega Antares sebagai pemain piano, gitar elektrik dan gitar akustik serta sebagai backing vocal. 

David juga menggadeng Erikson Jayanto sebagai string section, pemain organ, dan keyboard synthesizers. Bass dipegang oleh Taufan Wirzon dan drums oleh Bimo Sulaksono. 

Baca Juga: Viral WNA Overstay, Wajib Bayar Denda Rp 1 Juta per Hari Begini Lho Aturannya!

Berikut judul-judul lagu di album Di Dalam Jiwa

1. Deritaku

Deritaku merupakan lagu pertama di album solo perdana Di Dalam Jiwa milik David Bayu. Lirik lagu ini berkisah soal seseorang yang lebih memilih untuk menjalani hidup bersama orang yang tak dia cintai.

Meski menderita dan menyesal, dia tetap harus menerima semuanya itu. 

2. Di Dalam Jiwa

Lagu ini menghidupkan kembali suasana keroncong jazz jadul. Lirik lagunya bercerita soal meyakinkan seseorang yang dia cintai, bahwa dia selalu berada di dekatnya. 

3. Manusia

Lagu dari David Bayu ini mengambil tema soal manusia dengan Tuhannya. Lirik lagu ini bercerita soal seorang yang harus terus belajar jadi manusia baik dan mulia. 

4. It’s Ok For Me Now

Lirik lagu keempat ini bercerita soal cinta yang bertepuk sebelah tangan, sehingga seseorang itu terluka. Tapi, dia menerima takdirnya.

Meski bertema sedih, lagu ini memiliki beat yang bersemangat dan cocok untuk dinyanyikan bersama sing along dengan teman-teman Anda.

Coba dengarkan dengan lagu milik Vina Panduwinata berjudul Surat Cinta dan Chrisye yang berjudul Anak Sekolah. Dua lagu yang mewakili era 80-an.

Baca Juga: Sebelum Membeli, Simak Tips Memilih Anggrek yang Tepat dan Sehat

5. Gelap

Lagu ini berkisah soal dua orang yang sama-sama sedang terpuruk. Dalam lirik lagu Gelap, meski tengah berada di suasana yang gelap, ada satu orang yang rela menuntun menuju cahaya.

Seseorang ini tak akan meninggalkan sampai menemukan cahaya tersebut. 

6. Mana

Lagu keenam di album solo perdana David Bayu, Mana, berkisah soal seseorang yang mempertanyakan bukti kata cinta dan sayang. Sebab, tak terlihat dalam sikap dan tindakannya. 

7. Surga Di Hatimu

Lirik lagu ini berkisah soal seseorang yang merasa tak nyaman selalui dicurigai. Soalnya, dia tak pernah terpikir untuk melukai orang yang dia cintai.

Dia berharap, orang yang dia cintai tersebut menghilangkan rasa curiga tersebut supaya tercipta surga di hatinya.

8. Berserah

Lagu terakhir di album solo perdana Di Dalam Jiwa ini berkisah soal seseorang yang mencari bekal untuk pulang ke rumah. Bercerita soal upaya yang dia lakukan kepada sesama untuk bekal bertemu dengan Tuhannya. 

Demikian ulasan singkat album solo perdana David Bayu. Mana nih lagu baru David Bayu yang Anda suka? Saat ini Anda bisa menikmati album solo melalui Spotify dan YouTube.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta