Ekspansi cabang, Bank Mayora siapkan Rp 380 miliar



JAKARTA. Bank Mayora mempersiapkan dana investasi sebesar Rp 380 miliar untuk ekspansi jaringan pada tahun 2015. Dana tersebut akan dipergunakan membuka 7 kantor cabang baru di Surabaya dan Jabodetabek.

Menurut Irfanto Oeij, Direktur Utama Bank Mayora, untuk semakin memperkuat brand image dan sebagai upaya menjangkau nasabah yang menjadi target market, Bank Mayora berencana untuk melakukan ekspansi ke Jawa Timur dengan membuka kantor cabang di Surabaya.

“Selain itu, Bank juga akan mengintensifkan penetrasi pasar di wilayah Jabodetabek dan Bandung,” kata Irfanto di Jakarta, Selasa (30/12).


Untuk itu Bank Mayora akan menambah beberapa kantor cabang pembantu dan kantor kas di wilayah tersebut. Sehingga total kantor Bank dari 35 menjadi sekitar 42 kantor di tahun 2015, sementara untuk Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dari 40 mesin akan ditambah menjadi 50 mesin ATM.

“Kita siapkan setidaknya dana investasi sebesar Rp 380 miliar,” pungkas Irfanto.

Ekspansi jaringan ini sudah tercantum dalam Rencana Bisnis Bank (RBB) 2015 Bank Mayora. Ekspansi jaringan tersebut menjadi salah satu upaya dari Bank yang berdiri pada 28 Juli 1993 agar bisa mencapai target pertumbuhan kredit sebesar 33% secara year on year (yoy) dan pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) sebesar 17% secara yoy pada tahun 2015.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Hendra Gunawan