Ekspansif, saham SMRA menjadi incaran



JAKARTA. Saham PT Summarecon Agung (SMRA) mengalami kenaikan tertinggi dalam dua minggu terakhir. Pada pukul 10.28, saham SMRA tercatat melonjak 3% menjadi Rp 1.030. Aksi beli yang melanda saham perusahaan pengembang properti ini terkait dengan rencana ekspansi perusahaan. Seperti yang diberitakan sebelumnya, SMRA telah mengakuisisi lahan di Bandung, Jawa Barat seluas 60 hektare (ha). Selanjutnya, di wilayah yang sama, SMRA juga akan memperlebar ranah akuisisinya menjadi 200 ha hingga 300 ha.Untuk aksi korporasinya itu, perseroan mengalokasikan dana sebesar Rp 600 miliar dan hingga saat ini perseroan telah mengeluarkan dana sekitar Rp 100 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie