KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen ban, PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA) masih melihat potensi pasar ban di ranah ekspor terus tumbuh seiring dengan pertumbuhan roda ban otomotif global yang cenderung meningkat. Uthan A. Sadikin, Direktur Pemasaran MASA mengatakan pada prinsipnya industri ban dalam negeri memang memiliki orientasi ekspor. "Rangenya kisaran 50%-70% dari volume itu diekspor," ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (15/3). Hal ini tak lepas dari posisi Indonesia sebagai salah satu penghasil karet alam terbesar di dunia. "Oleh karena itu kami secara normatif selalu cari peluang ke pasar baru," tutur Uthan.
Ekspor ban Multistrada menggelinding kencang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen ban, PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA) masih melihat potensi pasar ban di ranah ekspor terus tumbuh seiring dengan pertumbuhan roda ban otomotif global yang cenderung meningkat. Uthan A. Sadikin, Direktur Pemasaran MASA mengatakan pada prinsipnya industri ban dalam negeri memang memiliki orientasi ekspor. "Rangenya kisaran 50%-70% dari volume itu diekspor," ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (15/3). Hal ini tak lepas dari posisi Indonesia sebagai salah satu penghasil karet alam terbesar di dunia. "Oleh karena itu kami secara normatif selalu cari peluang ke pasar baru," tutur Uthan.