JAKARTA. Ekspor batubara Indonesia terus bergerak naik. Pada periode 2012-2013, ekspor batubara Indonesia ke India mencapai 77 juta ton. Angka ini naik 40% dari periode di tahun sebelumnya. "Indonesia telah mempertahankan posisinya sebagai eksportir batubara ke India, dengan volume sekitar 77 juta ton pada periode 2012 sampai tahun 2013 . Angka ini merupakan peningkatkan sebesar 40 % dari tahun 2011-2012" ujar Rizali W. Indrakesuma, Duta Besar Indonesia untuk India sebagaimana dilaporkan Indiatimes.com, Kamis (11/7). Sebagian besar barubara kalori rendah Indonesia diimpor India untuk kebutuhan energi pembangkit listrik. Besarnya volume ekspor batubara Indonesia, membuat pemerintah berencana mengendalikan angka ekspor tersebut.
Ekspor batubara Indonesia ke India naik 40%
JAKARTA. Ekspor batubara Indonesia terus bergerak naik. Pada periode 2012-2013, ekspor batubara Indonesia ke India mencapai 77 juta ton. Angka ini naik 40% dari periode di tahun sebelumnya. "Indonesia telah mempertahankan posisinya sebagai eksportir batubara ke India, dengan volume sekitar 77 juta ton pada periode 2012 sampai tahun 2013 . Angka ini merupakan peningkatkan sebesar 40 % dari tahun 2011-2012" ujar Rizali W. Indrakesuma, Duta Besar Indonesia untuk India sebagaimana dilaporkan Indiatimes.com, Kamis (11/7). Sebagian besar barubara kalori rendah Indonesia diimpor India untuk kebutuhan energi pembangkit listrik. Besarnya volume ekspor batubara Indonesia, membuat pemerintah berencana mengendalikan angka ekspor tersebut.