KONTAN.CO.ID - BEIJING. Ekonomi China kembali menunjukkan tanda-tanda perbaikan. Termasuk soal kinerja ekspor Negeri Panda ini usai tertekan pandemi corona sejak tahun lalu. Ekspor dari China melonjak 60,6% pada periode Januari-Februari dari tahun sebelumnya. Sementara angka impor mereka meningkat 22,2%. Capaian ini jauh lebih tinggi dari ekspektasi para pengamat. Analis dalam jajak pendapat Reuters memperkirakan ekspor melonjak 38,9% dari tahun sebelumnya setelah pertumbuhan 18,1% pada Desember.
Ekspor China melonjak 60,6% dalam dua bulan pertama tahun ini
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Ekonomi China kembali menunjukkan tanda-tanda perbaikan. Termasuk soal kinerja ekspor Negeri Panda ini usai tertekan pandemi corona sejak tahun lalu. Ekspor dari China melonjak 60,6% pada periode Januari-Februari dari tahun sebelumnya. Sementara angka impor mereka meningkat 22,2%. Capaian ini jauh lebih tinggi dari ekspektasi para pengamat. Analis dalam jajak pendapat Reuters memperkirakan ekspor melonjak 38,9% dari tahun sebelumnya setelah pertumbuhan 18,1% pada Desember.