Ekspor CPO Malaysia di Maret 2011 turun 3,7% dari bulan sebelumnya



KUALA LUMPUR. Cargo Surveyor Intertek Testing Services menyatakan, ekspor CPO dari Malaysia untuk periode waktu 1-25 Maret 2011 turun 3,7% menjadi 937.591 ton dari 973.441 ton pada periode yang sama bulan sebelumnya.

Ekspor CPO Malaysia terbesar ke China sebanyak 253.975 ton, diikuti oleh India sebanyak 146.450 ton. Selanjutnya ekspor ke Uni Eropa menduduki posisi ketiga sebesar 125.777 ton.

Tabel produk CPO dan turunannya :

Produk CPO 1-25 Maret 2011 1-25 Februari 2011
Crude palm oil 109.148 170.135
RBD palm oil 93.077 79.615
RBD palm olein 459.002 441.152
RBD palm stearin 81.480 126.196
Crude palm kernel oil 8.250 3.500
Palm fatty acid distillate 26.520 22.777

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini