KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Neraca perdagangan Indonesia berpotensi mencatat surplus pada November 2023. Namun, surplus neraca perdagangan akan menyusut dari bulan sebelumnya. Ekonom Makroekonomi dan Pasar Keuangan LPEM FEB UI Teuku Riefky memperkirakan, surplus neraca perdagangan pada November 2023 akan sebesar US$ 2,5 miliar hingga US$ 2,7 miliar. Ini lebih kecil bila dibandingkan dengan surplus pada bulan Oktober 2023 yang sebesar US$ 3,48 miliar.
Ekspor Menurun, Surplus Neraca Perdagangan Diprediksi akan Susut
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Neraca perdagangan Indonesia berpotensi mencatat surplus pada November 2023. Namun, surplus neraca perdagangan akan menyusut dari bulan sebelumnya. Ekonom Makroekonomi dan Pasar Keuangan LPEM FEB UI Teuku Riefky memperkirakan, surplus neraca perdagangan pada November 2023 akan sebesar US$ 2,5 miliar hingga US$ 2,7 miliar. Ini lebih kecil bila dibandingkan dengan surplus pada bulan Oktober 2023 yang sebesar US$ 3,48 miliar.