KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebijakan pembatasan impor mobil yang dilakukan negara Vietnam berdampak besar bagi bisnis produsen otomotif dalam negeri, salah satunya PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) yang mesti mengurangi volume ekspornya pada tahun 2018. “Jadi ke pending pengiriman mobil kita ke sana, ratusan unit dari Desember 2017 sampai Maret 2018. Walaupun jumlah itu tidak terlalu besar, dibandingkan merk mobil lain yang juga ekspor,” kata Bagas KS Krisnamurti, Deputy Associate Director PT Hino Motors Manufacturing Indonesia, di Jakarta, Selasa (20/2). Hino mengekspor truk Hino tipe Dutro. Selain Hino, ada ribuan mobil dari produsen otomotif Indonesia yang tersandera peraturan baru negara Vietnam, seperti Toyota, Daihatsu dan Suzuki.
Ekspor mobil Hino terdampak aturan pembatasan impor Vietnam
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebijakan pembatasan impor mobil yang dilakukan negara Vietnam berdampak besar bagi bisnis produsen otomotif dalam negeri, salah satunya PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) yang mesti mengurangi volume ekspornya pada tahun 2018. “Jadi ke pending pengiriman mobil kita ke sana, ratusan unit dari Desember 2017 sampai Maret 2018. Walaupun jumlah itu tidak terlalu besar, dibandingkan merk mobil lain yang juga ekspor,” kata Bagas KS Krisnamurti, Deputy Associate Director PT Hino Motors Manufacturing Indonesia, di Jakarta, Selasa (20/2). Hino mengekspor truk Hino tipe Dutro. Selain Hino, ada ribuan mobil dari produsen otomotif Indonesia yang tersandera peraturan baru negara Vietnam, seperti Toyota, Daihatsu dan Suzuki.