JAKARTA. PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) mengalami penurunan pendapatan dan laba bersih di kuartal III tahun 2013 ini jika dibanding periode yang sama tahun lalu. Walau kinerja turun, namun ekspor MRAT tumbuh cukup besar. Dwi Putri Yanti, GM Corporate Planning dan Communication MRAT bilang, pendapatan perseroan periode Januari - September 2013 turun 11,5% menjadi Rp 283,97 miliar dari realisasi waktu yang sama sebesar Rp 321 miliar. Laba bersih perseroan di periode yang sama juga turun 30% menjadi Rp 10,63 miliar dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 15,22 miliar. "Pendapatan dan laba turun karena penjualan turun. Namun ekspor kami tumbuh 26%," ujar Dwi usai Public Expose di kantornya, Rabu (13/11).
Ekspor Mustika Ratu tumbuh saat laba anjlok
JAKARTA. PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) mengalami penurunan pendapatan dan laba bersih di kuartal III tahun 2013 ini jika dibanding periode yang sama tahun lalu. Walau kinerja turun, namun ekspor MRAT tumbuh cukup besar. Dwi Putri Yanti, GM Corporate Planning dan Communication MRAT bilang, pendapatan perseroan periode Januari - September 2013 turun 11,5% menjadi Rp 283,97 miliar dari realisasi waktu yang sama sebesar Rp 321 miliar. Laba bersih perseroan di periode yang sama juga turun 30% menjadi Rp 10,63 miliar dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 15,22 miliar. "Pendapatan dan laba turun karena penjualan turun. Namun ekspor kami tumbuh 26%," ujar Dwi usai Public Expose di kantornya, Rabu (13/11).