JAKARTA. Nilai ekspor seluruh komoditas kehutanan Indonesia kelompok A tahun 2013 naik tipis dibandingkan tahun 2012. Berdasarkan data Kementerian Kehutanan periode Januari-Desember 2013 yang diolah dari Sistem Informasi Legalitas Kayu, nilai ekspor kelompok A produk kehutanan Indonesia mencapai US$ 5,75 miliar. Angka ini naik 11,21% ketimbang 2012. Produk kehutanan dalam kelompok A ini meliputi kayu panel, kayu olahan (woodworking), bubur kertas (pulp), kertas, dan bangunan kayu prefabrikasi. Dari lima jenis produk tersebut, nilai ekspor tertinggi diraup oleh ekspor kayu panel dan pulp. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), nilai ekspor kayu panel tahun 2013 mencapai US$ 2,64 miliar, naik 11,86% ketimbang tahun 2012 yang sebesar US$ 2,36 miliar. Dari sisi volume, ekspor kayu panel tahun 2013 naik 7,5% ketimbang tahun sebelumnya yang sebanyak 2,09 juta ton.
Ekspor Produk Kayu dan Hasil Hutan Tahun 2013 Naik
JAKARTA. Nilai ekspor seluruh komoditas kehutanan Indonesia kelompok A tahun 2013 naik tipis dibandingkan tahun 2012. Berdasarkan data Kementerian Kehutanan periode Januari-Desember 2013 yang diolah dari Sistem Informasi Legalitas Kayu, nilai ekspor kelompok A produk kehutanan Indonesia mencapai US$ 5,75 miliar. Angka ini naik 11,21% ketimbang 2012. Produk kehutanan dalam kelompok A ini meliputi kayu panel, kayu olahan (woodworking), bubur kertas (pulp), kertas, dan bangunan kayu prefabrikasi. Dari lima jenis produk tersebut, nilai ekspor tertinggi diraup oleh ekspor kayu panel dan pulp. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), nilai ekspor kayu panel tahun 2013 mencapai US$ 2,64 miliar, naik 11,86% ketimbang tahun 2012 yang sebesar US$ 2,36 miliar. Dari sisi volume, ekspor kayu panel tahun 2013 naik 7,5% ketimbang tahun sebelumnya yang sebanyak 2,09 juta ton.