KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) memaparkan semua sektor mengalami penurunan nilai ekspor pada periode April 2023. Penurunan tertinggi terjadi pada sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan dengan angka 22,56% secara bulanan alias month on month (MoM). Deputi Bidang Metodologi dan Informasi Statistik BPS Imam Machdi mengatakan penurunan ini disebabkan oleh penurunan ekspor komoditas, antara lain hasil hutan bukan kayu lainnya, tanaman obat, aromatik dan rempah-rempah, serta rumput laut dan ganggang lainnya. Kemudian, sektor pertambangan turun sebesar 7,84% MoM. Penurunan pada komoditas ini disumbang oleh penurunan batubara, liknit, bijih besi, serta biji silikonium, niobium, dan tantalum.
Ekspor RI Turun pada April, Ini Sektor yang Paling Anjlok
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) memaparkan semua sektor mengalami penurunan nilai ekspor pada periode April 2023. Penurunan tertinggi terjadi pada sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan dengan angka 22,56% secara bulanan alias month on month (MoM). Deputi Bidang Metodologi dan Informasi Statistik BPS Imam Machdi mengatakan penurunan ini disebabkan oleh penurunan ekspor komoditas, antara lain hasil hutan bukan kayu lainnya, tanaman obat, aromatik dan rempah-rempah, serta rumput laut dan ganggang lainnya. Kemudian, sektor pertambangan turun sebesar 7,84% MoM. Penurunan pada komoditas ini disumbang oleh penurunan batubara, liknit, bijih besi, serta biji silikonium, niobium, dan tantalum.