Ekspor Tekstil Indonesia Rp 1,2 Triliun



JAKARTA. Di tengah gempuran tekstil impor, Gabungan Koperasi Batik Indonesia (GKBI) masih mencatat ekspor tekstil yang cukup menggembirakan. Presiden Direktur GKBI Noerbasah Junaed mengatakan nilai ekspor GKBI mencapai Rp 1,2 Triliun tiap tahun "Keuntungan minimal Rp 40 Miliar setiap tahun," katanya dalam keterangan pers usai menemui Wapres Jusuf Kalla di Istana Wapres, Rabu (15/10).GKBI yang akan merayakan HUT ke 60 ini, mempunyai 40 koperasi primer yang tersebar di beberapa daerah sentra batik seperti Tulung Agung, Solo, dan Pekalongan. "Total jumlah anggota koperasi kami mencapai 8000 orang," bebernyaNoerbasah menjelaskan saat ini GKBI memiliki 7 perusahaan tekstil yang bekerjasama dengan Jepang. Ia juga menyatakan saat ini GKBI tak memiliki utang, "Fundamental kami masih kuat," tegasnyaSelain ekspor ke sejumlah negara seperti Eropa, Jepang dan Amerika Serikat. GKBI juga memiliki beberapa unit bisnis di dalam negeri. Seperti halnya bisnis sewa properti. "sewa Wisma GKBI yang kami miliki di Semanggi setahun mencapai Rp 10 miliar, kami juga selalu membagi dividen ke anggota tiap tahun," ucapnya bangga
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: