Elang Mahkota siapkan capex Rp 390 M di 2018



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) menggelontorkan belanja modal atau capital expenditure (capex) pada 2018 sebesar Rp 390 miliar. Nilai tersebut lebih tinggi 10% dibandingkan tahun ini. Capex tersebut untuk maintenance alat dan pengembangan bisnis. 

Sutanto Hartono, Wakil Direktur Utama EMTK mengatakan, tahun depan perusahaannya masih akan investasi mengembangkan bisnis online. "Bisnis online membutuhkan investasi untuk bisa terus bertumbuh apalagi di tengah persaingan saat ini," ujarnya, Senin (18/12).

Perusahaan ini juga bakal melakukan private placement untuk bisa menggalang dana sebesar-besarnya Rp 4,8 triliun. Aksi korporasi ini akan memiliki rentang dua tahun untuk dieksekusi. Salah satunya adalah untuk pengembangan BlackBerry Messenger (BBM) dan bisnis digital lainnya.


Elang Mahkota juga akan terbuka untuk melakukan akuisisi perusahaan baru untuk memperkuat bisnis. Hanya saja, dirinya belum mau membeberkan informasi lebih jauh mengenai hal itu. 

Sampai kuartal III-2017 kontribusi pendapatan perusahaan ini masih didominasi bisnis media sebesar 63,4%, disusul bisnis solusi sebesar 28,6% dan connectivity sebesar 8%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini