KONTAN.CO.ID - JAKARTA.
PT Electronic City Indonesia Tbk (ECII) tetap mengincar pertumbuhan bisnis di tahun 2024. ECII optimistis pangsa pasar elektronik di Indonesia masih cukup besar. Direktur and Corporate Secretary ECII Widi Satya Chitra mengatakan, optimistis bisnis ECII akan mencatatkan perbaikan ketimbang tahun 2023. Optimisme ini sejalan dengan rencana ekspansi penambahan gerai baru di 2024. "Untuk di tahun pemilu ini, target kita sudah pasti lebih besar dibanding tahun 2023, dan melihat kondisi politik tahun depan di mana ada pemilu ECII tetap optimistis dapat menaikkan penjualan tahun depan, karena seperti kita ketahui pangsa pasar elektronik di Indonesia masih dinilai cukup besar," katanya kepada Kontan.co.id, Selasa (2/1).
Saat ini, total gerai Electronic City sudah ada 60 toko yang tersebar di Indonesia. Adapun hingga tahun 2023 ini sudah ada penambahan dua toko baru yaitu SKA Mall Pekanbaru dan Teuku Umar Bali.
Baca Juga: Electronic City Indonesia (ECII) Genjot Kinerja Hingga Akhir Tahun 2023 "Ekspansi ECII di tahun 2024 dalam pemilihan toko baru dengan selektif, tetap memperhatikan kondisi politik dan situasi ekonomi yang berkembang di Indonesia, serta kondisi keuangan ECII dan pencarian lokasi yang strategis," sambungnya. Di samping itu, ECII juga merambah ke bisnis electric vehicle (EV). Di mana produk yang sudah telah dihadirkan saat ini seperti sepeda dan motor listrik. Widi bilang, ekspansi bisnis EV ke depannya yang saat ini hanya ada di toko SCBD, Jakarta Selatan, rencananya mereka akan menambahkan kategori ini di toko lainnya. Sayang ia belum sebutkan di mana lokasi tersebut. Widi menambahkan penjualan EV memang belum memberikan kontribusi yang maksimal yang disebabkan karena proses pemberian subsidi dari pemerintah, namun menurutnya hal ini merupakan salah satu upaya ECII untuk mendukung pemerintah terkait penggunaan EV, pencegahan polusi, dan semakin tingginya kesadaran konsumen akan kualitas udara. "Penjualan EV menjadi harapan besar Perseroan dalam memberikan kontribusi terhadap pendapatan ECII. Perseroan optimistis penjualan kendaraan listrik akan meningkat dan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dan dapat mengalami pertumbuhan yang konsisten ke depannya," harap dia.
Dengan ekspansi ini, ECII telah menunjukkan adanya pertumbuhan pendapatan dan laba di tahun 2023. ECII berharap sampai akhir tahun 2023 ada pertumbuhan angka yang signifikan bagi Perseroan, minimal sejalan dengan pertumbuhan ekonomi di Indonesia dengan selalu berusaha menyesuaikan diri terhadap bisnis proses maupun pelayanan kepada pelanggan dengan cara yang efektif dan efisien tanpa mengurangi kualitas pelayanan. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari