JAKARTA. PT Electronic City Indonesia Tbk (ECII) telah menambah gerai ritelnya menjadi 57 unit. Penambahan ini menyusul dibukanya gerai barunya yang berlokasi di Pekalongan, Jawa Tengah. Alasan perusahaan membuka gerai di kota Pekalongan karena posisinya jalur utama Pantai Utara Jawa yang membuatnya punya potensi ekonomi yang terus berkembang sebagai kota bisnis dan wisata. "Kami senang awal tahun ini, Electronic City bisa hadir di kota Pekalongan, Jawa Tengah. Pembukaan toko merupakan aksi jemput bola bagi para target konsumen kami yang ada di kota Pekalongan dan sekitarnya," ujar Fery Wiraatmadja, Commercial and Investor Relations Director PT Electronic City Tbk, Minggu (16/2).
Electronic City kini hadir di Pekalongan
JAKARTA. PT Electronic City Indonesia Tbk (ECII) telah menambah gerai ritelnya menjadi 57 unit. Penambahan ini menyusul dibukanya gerai barunya yang berlokasi di Pekalongan, Jawa Tengah. Alasan perusahaan membuka gerai di kota Pekalongan karena posisinya jalur utama Pantai Utara Jawa yang membuatnya punya potensi ekonomi yang terus berkembang sebagai kota bisnis dan wisata. "Kami senang awal tahun ini, Electronic City bisa hadir di kota Pekalongan, Jawa Tengah. Pembukaan toko merupakan aksi jemput bola bagi para target konsumen kami yang ada di kota Pekalongan dan sekitarnya," ujar Fery Wiraatmadja, Commercial and Investor Relations Director PT Electronic City Tbk, Minggu (16/2).