KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hasil survei Indikator Politik Indonesia menempatkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di peringkat pertama dengan elektabilitas mencapai 29 persen apabila maju sebagai calon presiden (capres) 2024. Dalam survei dengan simulasi 19 nama ini, elektabilitas Ganjar jauh berada di atas Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang berada di posisi kedua dengan raihan 19,6 persen dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan 17,4 persen. “Ganjar Pranowo seorang diri berada pada grade teratas,” ujar Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanudin Muhtadi dalam konferensi pers, Minggu (2/10/2022).
Baca Juga: Nama Anies Baswedan Mencuat Jelang Pengumuman Calon Presiden 2024 dari Partai Nasdem Peringkat keempat ditempati Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan 8,7 persen. Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono berada di posisi kelima dengan 4,1 persen. Adapun Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menempati posisi keenam dengan 3 persen, dan di posisi ketujuh ada nama Ketua DPR RI Puan Maharani 1,9 persen. Selanjutnya, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa 1,8 persen, Menteri BUMN Erick Thohir 1 persen, dan Menko Polhukam Mahfud MD 0,9 persen. Lalu, Menteri Keuangan Sri Mulyani 0,6 persen, Menteri Sosial Tri Rismaharini 0,6 persen, mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo 0,5 persen, dan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo 0,3 persen. Berikutnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto 0,3 persen, Presiden PKS Ahmad Syaikhu 0,3 persen, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar 0,2 persen, Ketua Umum PAN 0,2 persen, dan mantan Ketua Umum PPP Suharso Manoarfa 0,1 persen, serta lainnya 1,4 persen. Baca Juga: Hasil Survei Pemilih Muda CSIS Capres 2024: Ganjar, Prabowo dan Anies, Siapa Unggul?