Elliot Managment, hegde fund asal AS, mengambil alih klub sepakbola Italia AC Milan



KONTAN.CO.ID - MILAN. Hedge fund AS Elliott Management mengatakan pada hari Selasa (10/7) telah mengambil kendali dari klub sepakbola Italia yang berutang AC Milan dan akan menyuntikkan 50 juta euro (US$ 59 juta), sekitar Rp 848 miliar, untuk membantu menstabilkan keuangan klub.

Reuters, mengutip sumber, melaporkan pada hari Senin bahwa Elliott telah meluncurkan proses kontrak yang bisa membuatnya menjadi pemilik mayoritas klub tersebut

Pengusaha asal China Li Yonghong membeli klub Serie A Italia itu, tahun lalu, dari mantan perdana menteri Italia Silvio Berlusconi dengan bantuan Elliott. Elliott juga meminjamkan uang tambahan kepada tim untuk membiayai pembelian pemain dan membayar utang klub dengan bank.


Namun, Li gagal membayar utang kepada Elliott, sehingga membuka jalan bagi tindakan hukum yang bisa membuka kemungkinan Elliott menjadi pemilik baru klub sepak bola Italia tersebut, Reuters melaporkan pekan lalu.

Li telah berbulan-bulan mencari dana bagi para investor baru untuk berbagi beban keuangan klub yang merugi. Bulan lalu AC Milan dilarang ikut kompetisi Liga Eropa musim depan karena keuangannya yang tidak pasti.

Elliott, yang berencana untuk menyuntikkan modal lebih lanjut dari waktu ke waktu, mengatakan langkahnya bertujuan menjalankan model operasi berkelanjutan yang menghormati peraturan UEFA Financial Fair Play.

AC Milan, juara Eropa tujuh kali, diperkirakan menutup tahun keuangan hingga akhir Juni dengan kerugian 75 juta euro.

Editor: Hasbi Maulana