JAKARTA. Harga emas dunia dalam waktu tiga hari belakangan ini mulai merangkak naik seiring belum adanya tanda perbaikan ekonomi Eropa. Ini meningkatkan spekluasi bahwa Bank Sentral Eropa (ECB) akan melanjutkan stimulus fiskal mereka. Harga emas di Divisi Comex, New York Mercantile Exchange, untuk pengiriman April, berada di level US$ 1595,10 per ons troi pada Rabu (13/3) pukul 18.22 WIB. Harga emas ini naik 0,21% dibanding harga hari sebelumnya. Kenaikan harga kontrak emas ini merupakan kelanjutan kenaikan dua hari berturut-turut sebelumnya. Salah satu anggota dewan gubernur ECB, Jens Weiddman mengatakan, ECB akan mempertahankan kebijakan moneter yang akomodatif selama diperlukan. Howard Wen, analis HSBC Securities di Amerika Serikat bilang, pernyataan Weidmenn dan spekulasi tentang pelonggaran stimulus fiskal oleh ECB ikut mendongkrak harga emas.
Emas melanjutkan penguatan harga
JAKARTA. Harga emas dunia dalam waktu tiga hari belakangan ini mulai merangkak naik seiring belum adanya tanda perbaikan ekonomi Eropa. Ini meningkatkan spekluasi bahwa Bank Sentral Eropa (ECB) akan melanjutkan stimulus fiskal mereka. Harga emas di Divisi Comex, New York Mercantile Exchange, untuk pengiriman April, berada di level US$ 1595,10 per ons troi pada Rabu (13/3) pukul 18.22 WIB. Harga emas ini naik 0,21% dibanding harga hari sebelumnya. Kenaikan harga kontrak emas ini merupakan kelanjutan kenaikan dua hari berturut-turut sebelumnya. Salah satu anggota dewan gubernur ECB, Jens Weiddman mengatakan, ECB akan mempertahankan kebijakan moneter yang akomodatif selama diperlukan. Howard Wen, analis HSBC Securities di Amerika Serikat bilang, pernyataan Weidmenn dan spekulasi tentang pelonggaran stimulus fiskal oleh ECB ikut mendongkrak harga emas.