JAKARTA. Harga emas terjerembab. Silang pendapat diantara pejabat The Federal Reserve (The Fed) soal kelanjutan stimulus menekan komoditas logam mulia ini. Harga emas di Bursa Comex, untuk pengiriman April 2013, Kamis (21/2) pukul 19.11 WIB, melemah 0,30% menjadi US$ 1.573,20 per ons troi dibanding harga sehari sebelumnya. Dalam sebulan, harga emas telah terkoreksi sebesar 6,87%. Dalam notulen rapat The Fed pada 29-30 Januari yang baru saja dirilis menyebut, sebagian pejabat The Fed memberi masukan agar pemberian stimulus berupa pembelian obligasi yang digadang oleh Gubernur The Fed, Ben Bernanke, dapat diakhiri sedini mungkin.
Emas terombang-ambing stimulus AS
JAKARTA. Harga emas terjerembab. Silang pendapat diantara pejabat The Federal Reserve (The Fed) soal kelanjutan stimulus menekan komoditas logam mulia ini. Harga emas di Bursa Comex, untuk pengiriman April 2013, Kamis (21/2) pukul 19.11 WIB, melemah 0,30% menjadi US$ 1.573,20 per ons troi dibanding harga sehari sebelumnya. Dalam sebulan, harga emas telah terkoreksi sebesar 6,87%. Dalam notulen rapat The Fed pada 29-30 Januari yang baru saja dirilis menyebut, sebagian pejabat The Fed memberi masukan agar pemberian stimulus berupa pembelian obligasi yang digadang oleh Gubernur The Fed, Ben Bernanke, dapat diakhiri sedini mungkin.