KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Harga emas naik pada hari Jumat (12/4) dan mencapai puncak bersejarahnya. Emas kembali menyentuh level tertinggi baru alias All Time High (ATH) di kisaran US$2.390 per ons troi. Mengutip Reuters, kilauan harga emas ini berkat pembelian bank sentral di tengah ketegangan geopolitik yang mempertahankan momentum logam kuning. Sementara data ekonomi Amerika Serikat (AS) yang kuat, gagal mengurangi daya tarik emas batangan. Harga emas di pasar spot naik 0,5% menjadi US$2,384.34 per ons troi pada 0345 GMT. Emas batangan sempat mencapai rekor tertinggi US$2,395.29 di awal sesi, sementara emas berjangka AS naik 1,2% menjadi US$2,401.80.
Emas Terus Rekor ke US$ 2.390 Per Ons Troi, Terdorong Sentimen Konflik Geopolitik
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Harga emas naik pada hari Jumat (12/4) dan mencapai puncak bersejarahnya. Emas kembali menyentuh level tertinggi baru alias All Time High (ATH) di kisaran US$2.390 per ons troi. Mengutip Reuters, kilauan harga emas ini berkat pembelian bank sentral di tengah ketegangan geopolitik yang mempertahankan momentum logam kuning. Sementara data ekonomi Amerika Serikat (AS) yang kuat, gagal mengurangi daya tarik emas batangan. Harga emas di pasar spot naik 0,5% menjadi US$2,384.34 per ons troi pada 0345 GMT. Emas batangan sempat mencapai rekor tertinggi US$2,395.29 di awal sesi, sementara emas berjangka AS naik 1,2% menjadi US$2,401.80.