JAKARTA. Pertumbuhan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan obligasi pemerintah yang membaik membuat manajer investasi percaya diri menawarkan produk baru. Ada dua manajer investasi yaitu Panin Asset Management dan PT Emco Asset Manajemen. Emco akan menerbitkan dua reksadana baru. Yohanis, Direktur Emco Asset Manajemen mengatakan mereka tengah menyiapkan reksadana campuran dan reksadana pendapatan tetap. Emco menargetkan bisa mengantongi dana kelolaan masing-masing Rp 100 miliar. Satu reksadana pendapatan tetap tersebut nantinya akan menginvestasikan dana nasabah di surat utang sebanyak 80% dan sisanya di pasar uang. Obligasi yang akan dipilih adalah obligasi korporasi dan pemerintah. "Sebagian akan di obligasi pemerintah dan sebagian di obligasi korporasi yang dengan investment grade," ujar Yohanis.
Emco dan Panin rilis reksadana baru
JAKARTA. Pertumbuhan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan obligasi pemerintah yang membaik membuat manajer investasi percaya diri menawarkan produk baru. Ada dua manajer investasi yaitu Panin Asset Management dan PT Emco Asset Manajemen. Emco akan menerbitkan dua reksadana baru. Yohanis, Direktur Emco Asset Manajemen mengatakan mereka tengah menyiapkan reksadana campuran dan reksadana pendapatan tetap. Emco menargetkan bisa mengantongi dana kelolaan masing-masing Rp 100 miliar. Satu reksadana pendapatan tetap tersebut nantinya akan menginvestasikan dana nasabah di surat utang sebanyak 80% dan sisanya di pasar uang. Obligasi yang akan dipilih adalah obligasi korporasi dan pemerintah. "Sebagian akan di obligasi pemerintah dan sebagian di obligasi korporasi yang dengan investment grade," ujar Yohanis.