KONTAN.CO.ID - Emirates, maskapai penerbangan terbesar di dunia, telah menyelesaikan IATA Operational Safety Audit (IOSA) terbarunya dengan zero finding atau dengan skor sempurna, dan hal ini jarang terjadi di industri mengingat kompleksitas operasi maskapai penerbangan. Sir Tim Clark, Presiden Emirates Airline, mengatakan, “Keselamatan adalah salah satu aspek utama Emirates, dan kami terus berinvestasi untuk memastikan bahwa operasi kami memenuhi standar keselamatan yang paling tinggi sejak hari pertama beroperasi. Tuntasnya audit IOSA terhadap Emirates dengan hasil zero finding adalah pencapaian penting, terutama terkait peningkatan operasional yang cepat setelah pandemi, dan jaringan global Emirates. Semua ini adalah hasil kerja keras tim internal dan mitra eksternal kami yang berkontribusi pada keamanan setiap operasi Emirates bagi ribuan penumpang dan distribusi kargo di seluruh dunia setiap harinya. Kami akan terus bekerja keras dan berkontribusi untuk memastikan industri penerbangan yang aman dan berkelanjutan.” Lebih dari 1000 standar dan praktik yang direkomendasikan ditinjau selama lima hari oleh International Air Transport Association (IATA) – organisasi audit yang terakreditasi. Audit ini bertujuan untuk menentukan seberapa baik sistem manajemen operasional Emirates dalam mematuhi IOSA Standard and Recommended Practices (ISARP).
Emirates Kembali Umumkan Standar Keselamatan Terdepan di Industri
KONTAN.CO.ID - Emirates, maskapai penerbangan terbesar di dunia, telah menyelesaikan IATA Operational Safety Audit (IOSA) terbarunya dengan zero finding atau dengan skor sempurna, dan hal ini jarang terjadi di industri mengingat kompleksitas operasi maskapai penerbangan. Sir Tim Clark, Presiden Emirates Airline, mengatakan, “Keselamatan adalah salah satu aspek utama Emirates, dan kami terus berinvestasi untuk memastikan bahwa operasi kami memenuhi standar keselamatan yang paling tinggi sejak hari pertama beroperasi. Tuntasnya audit IOSA terhadap Emirates dengan hasil zero finding adalah pencapaian penting, terutama terkait peningkatan operasional yang cepat setelah pandemi, dan jaringan global Emirates. Semua ini adalah hasil kerja keras tim internal dan mitra eksternal kami yang berkontribusi pada keamanan setiap operasi Emirates bagi ribuan penumpang dan distribusi kargo di seluruh dunia setiap harinya. Kami akan terus bekerja keras dan berkontribusi untuk memastikan industri penerbangan yang aman dan berkelanjutan.” Lebih dari 1000 standar dan praktik yang direkomendasikan ditinjau selama lima hari oleh International Air Transport Association (IATA) – organisasi audit yang terakreditasi. Audit ini bertujuan untuk menentukan seberapa baik sistem manajemen operasional Emirates dalam mematuhi IOSA Standard and Recommended Practices (ISARP).