Emiten berikut jadi penghambat laju IHSG di sesi I



JAKARTA. Meski dibuka di zona positif, namun, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tak kuasa menahan tekanan yang datang. Pada penutupan sesi I, indeks kehilangan 3,17 poin ke posisi 4.152,32.Aksi jual saham-saham dengan kapitalisasi besar menjadi salah satu penyebabnya. Tiga di antaranya yakni:- PT Astra Internasional Tbk (ASII)Saham ASII turun 1,18% menjadi Rp 71.350 di sesi I. Sejumlah broker yang paling banyak melepas kepemilikannya atas saham ini antara lain: UBS Securities senilai Rp 31,75 miliar, Citigroup Securities senilai Rp 17,59 miliar, dan CLSA Indonesia senilai Rp 6,38 miliar. - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)Saham BBRI turun 1,43% menjadi Rp 6.900 di sesi I. Sejumlah broker yang paling banyak melepas kepemilikannya atas saham ini antara lain: UBS Securities senilai Rp 53,14 miliar, Kim Eng Securities senilai Rp 34,20 miliar, dan Ciptadana Securities senilai Rp 13,99 miliar. - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)Saham BBCA turun 1,25% menjadi Rp 7.900 di sesi I. Sejumlah broker yang paling banyak melepas kepemilikannya atas saham ini antara lain: Macquarie Capital senilai Rp 3,21 miliar, CLSA Indonesia senilai Rp 2,35 miliar, dan UBS Securities senilai Rp 2,24 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie