JAKARTA. Menjelang akhir tahun, sejumlah emiten pelayaran mulai membentangkan layar bisnisnya. Emiten pelayaran menambah armada dengan jenis beragam, mulai dari kapal tanker hingga kapal kontainer. Biasanya, pembelian kapal baru dilakukan ketika emiten hendak mengikuti lelang proyek. PT Humpus Intermoda Transportasi Tbk (HITS) misalnya. Emiten ini baru saja membeli satu kapal tanker dari Asahi Tanker Co Ltd dan Sollar Shipping and Trading SA senilai US$ 11,2 juta. HITS akan membawa Kapal Griya Cirebon untuk mengikuti lelang pengangkutan minyak dan gas dari kilang minyak Pertamina di Cilacap. “Ini masih proses tender,” ujar Daryono, Sekretaris Perusahaan HITS kepada KONTAN, Jumat (23/9).
Emiten kapal siap bentangkan layar
JAKARTA. Menjelang akhir tahun, sejumlah emiten pelayaran mulai membentangkan layar bisnisnya. Emiten pelayaran menambah armada dengan jenis beragam, mulai dari kapal tanker hingga kapal kontainer. Biasanya, pembelian kapal baru dilakukan ketika emiten hendak mengikuti lelang proyek. PT Humpus Intermoda Transportasi Tbk (HITS) misalnya. Emiten ini baru saja membeli satu kapal tanker dari Asahi Tanker Co Ltd dan Sollar Shipping and Trading SA senilai US$ 11,2 juta. HITS akan membawa Kapal Griya Cirebon untuk mengikuti lelang pengangkutan minyak dan gas dari kilang minyak Pertamina di Cilacap. “Ini masih proses tender,” ujar Daryono, Sekretaris Perusahaan HITS kepada KONTAN, Jumat (23/9).