KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah membentuk holding BUMN pertambangan, pemerintah bersiap merealisasikan holding infrastruktur dan holding perumahan. Kelak, emiten sektor konstruksi dan infrastruktur akan masuk ke holding ini. Untuk holding BUMN infrastruktur, pemerintah menunjuk PT Hutama Karya sebagai induk usaha. Nantinya, Hutama Karya akan menguasai 66% saham PT Waskita Karya Tbk (WSKT), 65% saham PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) dan 70% saham PT Jasa Marga Tbk (JSMR). Hutama Karya juga akan mengakuisisi 100% saham PT Indra Karya dan PT Yodya Karya. Keduanya akan menjadi anak usaha di holding ini. Holding infrastruktur akan fokus menggarap pembangunan jalan tol.
Emiten konstruksi BUMN akan masuk Holding Infrastruktur
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah membentuk holding BUMN pertambangan, pemerintah bersiap merealisasikan holding infrastruktur dan holding perumahan. Kelak, emiten sektor konstruksi dan infrastruktur akan masuk ke holding ini. Untuk holding BUMN infrastruktur, pemerintah menunjuk PT Hutama Karya sebagai induk usaha. Nantinya, Hutama Karya akan menguasai 66% saham PT Waskita Karya Tbk (WSKT), 65% saham PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) dan 70% saham PT Jasa Marga Tbk (JSMR). Hutama Karya juga akan mengakuisisi 100% saham PT Indra Karya dan PT Yodya Karya. Keduanya akan menjadi anak usaha di holding ini. Holding infrastruktur akan fokus menggarap pembangunan jalan tol.