KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memasuki awal bulan Mei 2020, sambil menemani kegiatan di rumah aja, sebaiknya Anda mencatat fenomena apa saja yang akan hadir di langit Indonesia bulan ini. Saat dihubungi Kompas.com, Jumat (1/5/2020); astronom amatir Marufin Sudibyo menjelaskan bahwa setidaknya akan ada empat fenomena langit yang bisa Anda saksikan pada Mei 2020 ini. Di antaranya adalah hujan meteor eta Aquarids, Supermoon, bulan baru, dan Matahari tepat di atas Ka'bah. 4-5 Mei 2020: Hujan meteor eta Aquarids
Hujan meteor menjadi fenomena yang banyak ditunggu masyarakat dan juga para astronom. Kali ini, Anda dapat menyaksikan hujan meteor bernama eta Aquarids pada tanggal 4-5 Mei mendatang. Baca Juga: Jangan lewatkan, hujan meteor Lyrids terjadi malam ini "Paling baik disaksikan dari belahan bumi selatan, termasuk Indonesia," kata Marufin. Untuk diketahui, meteor eta Aquarids ini berasal dari debu-debu halus yang dilepaskan oleh komet Halley. Marufin menyebutkan, kita bisa menyaksikan meteor ini dari wilayah mana saja di Indonesia, dengan kondisi cuaca yang mendukung dalam keadaan gelap.