KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Empat Proyek Strategis Nasional (PSN) masih terus digarap demi mencapai target produksi minyak 1 juta barel per hari (BOPD) dan gas sebesar 12 miliar standar kaki kubik per hari (BSCFD) di tahun 2030. Sayang, proyek-proyek tersebut masih harus menemui berbagai kendala. Keempat PSN yang dimaksud meliputi proyek Jambaran Tiung Biru (JTB), proyek Tangguh Train III, Indonesia Deepwater Development (IDD), dan proyek Blok Masela. Dalam pemberitaan Kontan.co.id sebelumnya, proyek JTB dikerjakan oleh PT Pertamina EP Cepu (PEPC) selaku anak usaha PT Pertamina (Persero). Awal November lalu, PEPC telah merampungkan pengeboran 6 sumur proyek JTB demi mengejar target on stram pada tahun 2021 mendatang. Nantinya, JTB memiliki produksi rata-rata sales gas sebesar 192 MMSCFD.
Empat PSN sektor migas terkendala, perbaikan regulasi dan insentif dibutuhkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Empat Proyek Strategis Nasional (PSN) masih terus digarap demi mencapai target produksi minyak 1 juta barel per hari (BOPD) dan gas sebesar 12 miliar standar kaki kubik per hari (BSCFD) di tahun 2030. Sayang, proyek-proyek tersebut masih harus menemui berbagai kendala. Keempat PSN yang dimaksud meliputi proyek Jambaran Tiung Biru (JTB), proyek Tangguh Train III, Indonesia Deepwater Development (IDD), dan proyek Blok Masela. Dalam pemberitaan Kontan.co.id sebelumnya, proyek JTB dikerjakan oleh PT Pertamina EP Cepu (PEPC) selaku anak usaha PT Pertamina (Persero). Awal November lalu, PEPC telah merampungkan pengeboran 6 sumur proyek JTB demi mengejar target on stram pada tahun 2021 mendatang. Nantinya, JTB memiliki produksi rata-rata sales gas sebesar 192 MMSCFD.