KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo mengarahkan agar harga PCR Test dapat kembali ditekan hingga Rp 300.000. Persoalan harga PCR Test menjadi polemik di masyarakat terlebih usai diterapkan sebagai syarat wajib penumpang pesawat. Ahli Kesehatan Lingkungan dan Epidemiolog dari Griffith University Australia Dicky Budiman mengatakan, Indonesia pada dasarnya mampu untuk mencapai kemandirian alat PCR Test maupun Test Antigen. Dimana harga mesin PCR menurut Dicky lebih murah ketimbang investasi riset untuk vaksin. "Semua itu balik ke komitmen untuk mendorong kemandirian ini. Sekali lagi untuk mendorong kemandirian itu tinggal kemauan aja," ungkap Dicky kepada Kontan.co.id, Senin (25/10).
Epidemiolog: Kemandirian alat PCR test di Indonesia hanya perlu kemauan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo mengarahkan agar harga PCR Test dapat kembali ditekan hingga Rp 300.000. Persoalan harga PCR Test menjadi polemik di masyarakat terlebih usai diterapkan sebagai syarat wajib penumpang pesawat. Ahli Kesehatan Lingkungan dan Epidemiolog dari Griffith University Australia Dicky Budiman mengatakan, Indonesia pada dasarnya mampu untuk mencapai kemandirian alat PCR Test maupun Test Antigen. Dimana harga mesin PCR menurut Dicky lebih murah ketimbang investasi riset untuk vaksin. "Semua itu balik ke komitmen untuk mendorong kemandirian ini. Sekali lagi untuk mendorong kemandirian itu tinggal kemauan aja," ungkap Dicky kepada Kontan.co.id, Senin (25/10).