KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) mencatatkan kinerja yang apik sepanjang kuartal III tahun ini. Perusahaan mencatatkan pertumbuhan kinerja dua digit baik di sisi pendapatan maupun laba bersih. Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis hari ini, Rabu (31/10), ERAA mencatat pendapatan sebesar Rp 25,33 triliun atau naik 52,13% ketimbang periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat sebesar Rp 16,65 triliun. Peningkatan penjualan terjadi karena adanya peningkatan penjualan telepon seluler dan tablet,voucer elektronik, aksesoris, komputer dan peralatan elektronik hingga suku cadang. Sementara itu, beban pokok penjualan tercatat meningkat dari Rp 15,14 triliun menjadi Rp 22,99 triliun. Namun perusahaan berhasil memaintain catatan laba tahun berjalan yang tercatat Rp 655,77 miliar atau naik 184,05% dari sebelumnya Rp 230,94 miliar.
Erajaya Swasembada (ERAA) catatkan pertumbuhan laba 184,05% di kuartal III
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) mencatatkan kinerja yang apik sepanjang kuartal III tahun ini. Perusahaan mencatatkan pertumbuhan kinerja dua digit baik di sisi pendapatan maupun laba bersih. Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis hari ini, Rabu (31/10), ERAA mencatat pendapatan sebesar Rp 25,33 triliun atau naik 52,13% ketimbang periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat sebesar Rp 16,65 triliun. Peningkatan penjualan terjadi karena adanya peningkatan penjualan telepon seluler dan tablet,voucer elektronik, aksesoris, komputer dan peralatan elektronik hingga suku cadang. Sementara itu, beban pokok penjualan tercatat meningkat dari Rp 15,14 triliun menjadi Rp 22,99 triliun. Namun perusahaan berhasil memaintain catatan laba tahun berjalan yang tercatat Rp 655,77 miliar atau naik 184,05% dari sebelumnya Rp 230,94 miliar.