KONTAN.CO.ID - MOSCOW. Presiden Vladimir Putin menegaskan pada Rabu (13/10), Rusia tidak menggunakan gas sebagai senjata dan siap membantu meredakan krisis energi Eropa, saat Uni Eropa mengadakan pertemuan darurat untuk mengatasi harga yang meroket. Permintaan energi melonjak karena ekonomi telah pulih dari pandemi Covid-19, menaikkan harga minyak, gas, dan batubara, memicu tekanan inflasi serta merusak upaya untuk mengurangi penggunaan bahan bakar fosil yang berpolusi dalam memerangi pemanasan global. China, ekonomi terbesar kedua di dunia dan penghasil gas rumah kaca tergede, telah meningkatkan produksi dan impor, karena harga batubara domestik telah mencapai rekor tertinggi serta pembangkit listrik berjuang untuk tetap memasok setrum.
Eropa krisis energi, Putin pastikan Rusia tidak gunakan gas sebagai senjata
KONTAN.CO.ID - MOSCOW. Presiden Vladimir Putin menegaskan pada Rabu (13/10), Rusia tidak menggunakan gas sebagai senjata dan siap membantu meredakan krisis energi Eropa, saat Uni Eropa mengadakan pertemuan darurat untuk mengatasi harga yang meroket. Permintaan energi melonjak karena ekonomi telah pulih dari pandemi Covid-19, menaikkan harga minyak, gas, dan batubara, memicu tekanan inflasi serta merusak upaya untuk mengurangi penggunaan bahan bakar fosil yang berpolusi dalam memerangi pemanasan global. China, ekonomi terbesar kedua di dunia dan penghasil gas rumah kaca tergede, telah meningkatkan produksi dan impor, karena harga batubara domestik telah mencapai rekor tertinggi serta pembangkit listrik berjuang untuk tetap memasok setrum.