KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyaknya wilayah kerja (WK) migas yang tidak laku dalam beberapa tahun terakhir membuat pemerintah berencana kembali melakukan lelang wilayah kerja pada tahun ini. Bedanya dibanding tahun lalu, pemerintah akan melelang WK migas cukup banyak di tahun 2018 ini. Sekretaris Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) sekaligus Plt Direktur Jenderal Migas, Ego Syahrial, mengatakan, total WK yang akan dilelang untuk pertama kali di tahun 2018 ini mencapai 43 WK. WK Migas tersebut terdiri 40 WK Konvensional dan 3 WK Non Konvensional. Seluruh WK migas yang akan dilelang tidak semuanya merupakan WK migas yang baru. Namun beberapa WK migas yang akan dilelang juga merupaka WK migas yang tidak diminati oleh investor ketika dilelang di tahun sebelumnya dan juga WK terminasi.
ESDM akan lelang 43 wilayah kerja di awal Maret
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyaknya wilayah kerja (WK) migas yang tidak laku dalam beberapa tahun terakhir membuat pemerintah berencana kembali melakukan lelang wilayah kerja pada tahun ini. Bedanya dibanding tahun lalu, pemerintah akan melelang WK migas cukup banyak di tahun 2018 ini. Sekretaris Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) sekaligus Plt Direktur Jenderal Migas, Ego Syahrial, mengatakan, total WK yang akan dilelang untuk pertama kali di tahun 2018 ini mencapai 43 WK. WK Migas tersebut terdiri 40 WK Konvensional dan 3 WK Non Konvensional. Seluruh WK migas yang akan dilelang tidak semuanya merupakan WK migas yang baru. Namun beberapa WK migas yang akan dilelang juga merupaka WK migas yang tidak diminati oleh investor ketika dilelang di tahun sebelumnya dan juga WK terminasi.