KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mengutip Bloomberg pada Selasa (12/2) pukul 17.00 WIB pasangan mata uang EUR/USD melemah 0,15% di 1,1259. Analis PT Rifan Financindo Berjangka, Puja Purbaya Sakti mengatakan melemahnya euro ini dampak dari dollar Amerika Serikat (AS) yang menguat secara signifikan. Investor mewaspadai terhadap kemungkinan deadlock negosiasi dagang antara AS dan China yang tengah berlangsung di Beijing.Kembali merebaknya ketegangan perang dagang dan kekhawatiran terhadap prospek pertumbuhan ekonomi global menopang dollar AS sebagai mata uang safe-haven. “Hingga saat ini para investor memperkirakan pembicaraan antara AS dan China pada minggu ini akan berlangsung alot dan berpotensi kembali berujung buntu,” kata Puja kepada Kontan.co.id, Selasa (12/2).
Euro melemah karena indeks dollar AS menguat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mengutip Bloomberg pada Selasa (12/2) pukul 17.00 WIB pasangan mata uang EUR/USD melemah 0,15% di 1,1259. Analis PT Rifan Financindo Berjangka, Puja Purbaya Sakti mengatakan melemahnya euro ini dampak dari dollar Amerika Serikat (AS) yang menguat secara signifikan. Investor mewaspadai terhadap kemungkinan deadlock negosiasi dagang antara AS dan China yang tengah berlangsung di Beijing.Kembali merebaknya ketegangan perang dagang dan kekhawatiran terhadap prospek pertumbuhan ekonomi global menopang dollar AS sebagai mata uang safe-haven. “Hingga saat ini para investor memperkirakan pembicaraan antara AS dan China pada minggu ini akan berlangsung alot dan berpotensi kembali berujung buntu,” kata Puja kepada Kontan.co.id, Selasa (12/2).