TOKYO. Bursa Asia tertekan pada pembukaan transaksi pagi ini (17/2). Mengutip data Bloomberg, pada pukul 09.58 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific turun 0,1%. Penurunan bursa Asia dipicu oleh pelemahan euro terhadap sejumlah mata uang utama dunia setelah perundingan antara Yunani dan para krediturnya gagal mencapai kata sepakat. Sekadar informasi, perundingan yang berlangsung di Brussels berakhir dengan kebuntuan pada Senin (16/2) kemarin. Yunani menolak mentah-mentah proposal yang diajukan kreditur sebagai syarat untuk mendapatkan bailout lanjutan dan menyebutnya sebagai proposal yang "tidak masuk akal" dan "tidak dapat diterima".
Euro menyeret bursa Asia ke zona merah
TOKYO. Bursa Asia tertekan pada pembukaan transaksi pagi ini (17/2). Mengutip data Bloomberg, pada pukul 09.58 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific turun 0,1%. Penurunan bursa Asia dipicu oleh pelemahan euro terhadap sejumlah mata uang utama dunia setelah perundingan antara Yunani dan para krediturnya gagal mencapai kata sepakat. Sekadar informasi, perundingan yang berlangsung di Brussels berakhir dengan kebuntuan pada Senin (16/2) kemarin. Yunani menolak mentah-mentah proposal yang diajukan kreditur sebagai syarat untuk mendapatkan bailout lanjutan dan menyebutnya sebagai proposal yang "tidak masuk akal" dan "tidak dapat diterima".