JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) telah menyuntik dana ke anak usaha bidang e-commerce, yakni Elevenia. Perusahaan ini adalah joint venture antara EXCL dan SK Planet Co Ltd, provider telekomunikasi asal Korea Selatan. "Kami menambah modal Elevenia di awal Maret lalu. Nilai investasinya US$ 30 juta hanya untuk tahun ini," ujar Presiden Direktur EXCL, Dian Siswarini kepada KONTAN, Kamis (14/4). Elevenia menggunakan dana tersebut untuk mengembangkan bisnis, di tengah persaingan e-commerce yang semakin ketat. Elevenia berdiri pada tahun 2013 dengan modal awal US$ 37,2 juta yang disuntik EXCL dan SK Planet.
EXCL suntik dana US$ 30 juta ke Elevenia
JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) telah menyuntik dana ke anak usaha bidang e-commerce, yakni Elevenia. Perusahaan ini adalah joint venture antara EXCL dan SK Planet Co Ltd, provider telekomunikasi asal Korea Selatan. "Kami menambah modal Elevenia di awal Maret lalu. Nilai investasinya US$ 30 juta hanya untuk tahun ini," ujar Presiden Direktur EXCL, Dian Siswarini kepada KONTAN, Kamis (14/4). Elevenia menggunakan dana tersebut untuk mengembangkan bisnis, di tengah persaingan e-commerce yang semakin ketat. Elevenia berdiri pada tahun 2013 dengan modal awal US$ 37,2 juta yang disuntik EXCL dan SK Planet.