KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Facebook menggandeng Google dan perusahaan telekomunikasi di kawasan untuk membangun dua kabel bawah baru guna meningkatkan kapasitas koneksi internet antar kawasan. Rencananya, kabel tersebut akan menghubungkan Singapura, Indonesia, dan Amerika Utara. Mengutip Reuters, kabel bahwa laut tersebut akan menjadi yang pertama yang menghubungkan antara Amerika Utara dengan beberapa wilayah di Indonesia secara langsung. Dengan adanya kabel tersebut, diharapkan dapat meningkatkan konektivitas internet untuk provinsi di Indonesia bagian tengah dan timur. “Dinamakan Echo dan Bifrost, itu akan menjadi dua kabel pertama yang melewati rute baru yang beragam melintasi Laut Jawa dan mereka akan meningkatkan kapasitas bawah laut secara keseluruhan di trans-pasifik sekitar 70%,” kata Wakil Presiden Jaringan Investasi Facebook Kevin Salvadori seperti dikutip dari Reuters, Senin (29/3).
Facebook berencana bangun kabel bawah laut yang hubungkan Asia Tenggara dan Amerika
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Facebook menggandeng Google dan perusahaan telekomunikasi di kawasan untuk membangun dua kabel bawah baru guna meningkatkan kapasitas koneksi internet antar kawasan. Rencananya, kabel tersebut akan menghubungkan Singapura, Indonesia, dan Amerika Utara. Mengutip Reuters, kabel bahwa laut tersebut akan menjadi yang pertama yang menghubungkan antara Amerika Utara dengan beberapa wilayah di Indonesia secara langsung. Dengan adanya kabel tersebut, diharapkan dapat meningkatkan konektivitas internet untuk provinsi di Indonesia bagian tengah dan timur. “Dinamakan Echo dan Bifrost, itu akan menjadi dua kabel pertama yang melewati rute baru yang beragam melintasi Laut Jawa dan mereka akan meningkatkan kapasitas bawah laut secara keseluruhan di trans-pasifik sekitar 70%,” kata Wakil Presiden Jaringan Investasi Facebook Kevin Salvadori seperti dikutip dari Reuters, Senin (29/3).