JAKARTA. Lewat akun Twitter, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah membuat klarifikasi soal uang senilai US$ 25.000 yang disebut dia terima dari Yulianis, mantan anak buah Bendahara Umum Partai Demokrat, M Nazaruddin. "Saya belum tahu persis nya seperti apa beritanya. Dan saya tidak merasa punya hubungan apapun dengan Yulianis dan Nazar. Apalagi soal uang," tepis Fahri lewat akun Twitter-nya itu, Senin (18/8) malam. Sebelumnya diberitakan Yulianis mengaku meletakkan amplop berisi uang US$ 25.000 di meja di depan Fahri, di Tower Kemang di Mampang. Dia menyampaikan hal itu dalam kesaksiannya di sidang kasus dugaan korupsi terkait proyek Hambalang dengan terdakwa mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, Senin siang.
Fahri bantah soal duit dari Nazar via Twitter
JAKARTA. Lewat akun Twitter, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah membuat klarifikasi soal uang senilai US$ 25.000 yang disebut dia terima dari Yulianis, mantan anak buah Bendahara Umum Partai Demokrat, M Nazaruddin. "Saya belum tahu persis nya seperti apa beritanya. Dan saya tidak merasa punya hubungan apapun dengan Yulianis dan Nazar. Apalagi soal uang," tepis Fahri lewat akun Twitter-nya itu, Senin (18/8) malam. Sebelumnya diberitakan Yulianis mengaku meletakkan amplop berisi uang US$ 25.000 di meja di depan Fahri, di Tower Kemang di Mampang. Dia menyampaikan hal itu dalam kesaksiannya di sidang kasus dugaan korupsi terkait proyek Hambalang dengan terdakwa mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, Senin siang.