KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pertahanan rupiah kembali jebol di awal pekan ini. Nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) di pasar, Senin (3/9), ditutup pada level Rp 14.815 atau melemah 0,71% dari posisi pada akhir pekan lalu. Kurs rupiah berdasarkan Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) juga melemah 0,38% ke level Rp 14.767 per dollar AS. Akhir pekan lalu, kurs tengah rupiah di Bank Indonesia (BI) tersebut masih berada di posisi Rp 14.711 per dollar AS. Analis Asia Trade Point Futures Andri Hardianto menjelaskan, pelemahan rupiah terjadi seiring dengan dana asing yang keluar dalam jumlah besar dari pasar keuangan Indonesia. Di pasar saham, penjualan besar asing (net foreign sell) di seluruh pasar tercatat sebesar Rp 306,03 triliun sehingga Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ikut terseret ke level 5.967.
Faktor eksternal dominan menekan rupiah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pertahanan rupiah kembali jebol di awal pekan ini. Nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) di pasar, Senin (3/9), ditutup pada level Rp 14.815 atau melemah 0,71% dari posisi pada akhir pekan lalu. Kurs rupiah berdasarkan Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) juga melemah 0,38% ke level Rp 14.767 per dollar AS. Akhir pekan lalu, kurs tengah rupiah di Bank Indonesia (BI) tersebut masih berada di posisi Rp 14.711 per dollar AS. Analis Asia Trade Point Futures Andri Hardianto menjelaskan, pelemahan rupiah terjadi seiring dengan dana asing yang keluar dalam jumlah besar dari pasar keuangan Indonesia. Di pasar saham, penjualan besar asing (net foreign sell) di seluruh pasar tercatat sebesar Rp 306,03 triliun sehingga Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ikut terseret ke level 5.967.