KONTAN.CO.ID - JAKARTA. KB Kookmin Bank, pemegang saham terbesar di PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) dikabarkan tengah dalam proses negosiasi dengan salah satu boyband asal Korea Selatan yaitu BTS untuk menjadi brand ambassador. Menurut CEO KB Kookmin Bank Hur Yin, Bangtan Sonyeodan atau yang populer disebut BTS sudah menjadi brand ambassador KB Kookmin Bank yang merupakan salah satu bank dengan aset paling jumbo di Korea Selatan. Nah, BTS kemungkinan akan dibawa ke Bukopin. "BTS mungkin akan menjadi brand ambassador," ujarnya dalam wawancara ekslusif dengan Kontan.co.id, Selasa (18/8). Dia menyadari, BTS punya basis penggemar yang sangat besar di Indonesia.
Fans di Indonesia banyak, Kookmin akan jadikan BTS brand ambassador Bank Bukopin
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. KB Kookmin Bank, pemegang saham terbesar di PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) dikabarkan tengah dalam proses negosiasi dengan salah satu boyband asal Korea Selatan yaitu BTS untuk menjadi brand ambassador. Menurut CEO KB Kookmin Bank Hur Yin, Bangtan Sonyeodan atau yang populer disebut BTS sudah menjadi brand ambassador KB Kookmin Bank yang merupakan salah satu bank dengan aset paling jumbo di Korea Selatan. Nah, BTS kemungkinan akan dibawa ke Bukopin. "BTS mungkin akan menjadi brand ambassador," ujarnya dalam wawancara ekslusif dengan Kontan.co.id, Selasa (18/8). Dia menyadari, BTS punya basis penggemar yang sangat besar di Indonesia.