KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Badan Pengawas Obat dan Makananan Amerika Serikat (FDA) memperingatkan bahwa beberapa jenis sistem pompa insulin yang diproduksi oleh Medtronic rentan terhadap serangan siber. Peretas berpotensi menghambat pengiriman insulin dengan mengakses perangkat tersebut. Mengutip Reuters, Rabu (21/9), badan tersebut mengeluarkan peringatan risiko keamanan siber untuk sistem pompa insulin Medtronic MiniMed 600 Series yang memiliki beberapa komponan termasuk pompa insulin dan pengukur glukosa darah yang berkomunikasi secara nirkabel. FDA mengatakan ada kemungkinan bagi orang yang tidak berwenang untuk mendapatkan akses ke pompa saat dipasangkan dengan komponen sistem lain, tetapi sejauh ini, pihaknya tidak mengetahui adanya laporan terkait kerentanan keamanan siber ini.
FDA AS Ingatkan Risiko Keamanan Siber dengan Pompa Insulin Medtronic Tertentu
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Badan Pengawas Obat dan Makananan Amerika Serikat (FDA) memperingatkan bahwa beberapa jenis sistem pompa insulin yang diproduksi oleh Medtronic rentan terhadap serangan siber. Peretas berpotensi menghambat pengiriman insulin dengan mengakses perangkat tersebut. Mengutip Reuters, Rabu (21/9), badan tersebut mengeluarkan peringatan risiko keamanan siber untuk sistem pompa insulin Medtronic MiniMed 600 Series yang memiliki beberapa komponan termasuk pompa insulin dan pengukur glukosa darah yang berkomunikasi secara nirkabel. FDA mengatakan ada kemungkinan bagi orang yang tidak berwenang untuk mendapatkan akses ke pompa saat dipasangkan dengan komponen sistem lain, tetapi sejauh ini, pihaknya tidak mengetahui adanya laporan terkait kerentanan keamanan siber ini.