MOMSMONEY.ID - Garuda Indonesia memberikan penawaran diskon tiket hingga 78% bertajuk Februari Festival sampai 12 Februari 2023. Penawaran menarik berupa potongan harga tiket Garuda Indonesia ini untuk berbagai destinasi unggulan, baik domestik maupun internasional. Periode penerbangan Garuda Indonesia dalam promo Februari Festival tersebut hingga 12 Februari 2024.
Promo Garuda Indonesia ini bisa Anda akses melalui platform digital dengan memasukan kode promo GAFEST23. Yakni, di website Garuda Indonesia di https://www.garuda-indonesia.com/id/id/special-offers/sales-promotion/garuda-festival. Lalu, aplikasi
mobile app FlyGaruda dan mitra
online travel agent Traveloka dan Tiket.com.
Baca Juga: BCA Singapore Airlines Travel Fair, Banyak Promo Menarik Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan, program Februari Festival merupakan upaya untuk memastikan aksesibilitas udara melalui jaringan penerbangan yang aman dan nyaman serta kompetitif bagi masyarakat. Garuda Indonesia menawarkan promo tersebut di tengah momentum pemulihan industri pariwisata nasional yang terus berbagai pihak optimalkan. Salah satunya, dengan mendorong peningkatan jumlah kunjungan wisata di berbagai destinasi unggulan. "Berbagai program promosional secara konsisten kami tawarkan, termasuk melalui program Februari Festival," kata Irfan dalam keterangan tertulis, Kamis (9/2). Harapannya, tidak hanya bisa memberikan nilai tambah untuk masyarakat, khususnya dalam merencanakan perjalanannya, juga memaksimalkan minat untuk melaksanakan perjalanan udara.
Baca Juga: Jalan-Jalan Hemat? Yuk, Intip Promo Tiket.com Bisa Dapat Diskon hingga Rp 150.000 Melalui program Februari Festival, Garuda Indonesia menawarkan diskon tiket hingga 78% di antaranya untuk rute penerbangan dari Jakarta menuju 10 destinasi internasional:
- Jakarta – Kuala Lumpur (PP) mulai dari Rp 2,8 jutaan
- Jakarta – Bangkok (PP) mulai dari Rp 5 jutaan
- Jakarta – Hong Kong (PP) mulai dari Rp 7 jutaan
- Jakarta – Tokyo (PP) mulai dari Rp 14 jutaan
- Jakarta – Seoul (PP) mulai dari Rp 8 jutaan
- Jakarta – Melbourne (PP) mulai dari Rp 9 jutaan
- Jakarta – Sydney (PP) mulai dari IDR 9 jutaan
- Semarang – Singapura (PP) mulai dari Rp 5 jutaan
- Surabaya – Singapura (PP) mulai dari Rp 5 jutaan
- Yogyakarta - Singapura (PP) mulai dari Rp 5 jutaan
Sementara beberapa rute domestik dengan penawaran menarik dari program Februari Festival di antaranya:
- Jakarta – Palembang (PP) mulai dari Rp 1,5 jutaan
- Jakarta – Lombok (PP) mulai dari Rp 2,5 jutaan
- Jakarta – Medan (PP) mulai dari Rp 3 jutaan
- Jakarta – Makassar (PP) mulai dari Rp 5 jutaan
- Jakarta – Banjarmasin (PP) mulai dari Rp 2,5 jutaan
"Berbagai inisiatif yang terus kami optimalkan secara berkelanjutan baik melalui berbagai promosi tiket penerbangan," ungkap Irfan. "Kami harapkan, dapat menjawab kebutuhan masyarakat atas ragam pilihan layanan penerbangan yang kompetitif namun dengan tetap mengedepankan kualitas layanan penerbangan yang optimal," imbuhnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: S.S. Kurniawan