JAKARTA. Bank beraset terbesar di Indonesia PT Bank Mandiri Tbk. (BMRI) hanya mencatat kenaikan fee based income tipis yakni 2,4% dari Rp 11,9 miliar di 2011 menjadi Rp 12,2 miliar pada akhir tahun kemarin. Padahal, sebelumnya fee based income Mandiri mampu naik 30%. Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini menyebut, pada 2011 fee based income-nya tercatat tinggi karena ada penerimaan saham PT Garuda Indonesia Tbk(GIAA) Rp 1,4 triliun. Sedangkan, di 2012 Mandiri sudah tidak melakukan hal tersebut. Ia mengakui, secara nominal peningkatan pendapatan komisi Mandiri memang tidak terlalu besar. "Tapi intinya, tetap meningkat," tuturnya.
Fee based income Bank Mandiri hanya naik tipis
JAKARTA. Bank beraset terbesar di Indonesia PT Bank Mandiri Tbk. (BMRI) hanya mencatat kenaikan fee based income tipis yakni 2,4% dari Rp 11,9 miliar di 2011 menjadi Rp 12,2 miliar pada akhir tahun kemarin. Padahal, sebelumnya fee based income Mandiri mampu naik 30%. Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini menyebut, pada 2011 fee based income-nya tercatat tinggi karena ada penerimaan saham PT Garuda Indonesia Tbk(GIAA) Rp 1,4 triliun. Sedangkan, di 2012 Mandiri sudah tidak melakukan hal tersebut. Ia mengakui, secara nominal peningkatan pendapatan komisi Mandiri memang tidak terlalu besar. "Tapi intinya, tetap meningkat," tuturnya.